Puisi Religi Islami Malam Nisfu Sya'ban 2015

Puisi Religi Islami | Religi Islami sangat menarik perhatian saat ini terutama bagi kalangan kaum wanita dengan tenarnya hijab, tenar pula religi yang islami kemudian terlebih lagi saat ini sudah menjelang datangnya disambutnya bulan ramadhan religi yang islamiah semakin kental di sekeliling kita, gema-gema ramadhan sudah tercium baunya mulai dari iklan di tv yang sudah mulai menayangkan produk-produk minuman penyegar saat berbuka sampai banner-banner penyambutan ramadhan pun sudah terpasang.

kemudian yang berkaitan dengan religi islami sangat kebetulan sekali menjelang ramdhan kita bertepatan dengan malam nisfu sa'ban. Apasih malam nisfu sa,ban itu baik akan saya uraikan sedikit mengenai malam nisfu sa'ban ini dia penjelasan mengenai malam nisfu sya'ban : Kebesaran hari ini diterangkan oleh Rasulullah saw. " Malaikat Jibril mendatangiku pada malam Nishfu (15) Sya'ban, seraya berkata, " Hai Muhammad, malam ini pintu-pintu langit dibuka. Bangunlah dan Shalatlah, angkat kepalamu dan tadahkan dua tanganmu kelangit ."

Rasulullah saw bertanya, " Malam apa ini Jibril ?"
Jibril menjawab. " Malam ini dibukakan 300 pintu rahmat. Tuhan mengampuni kesalahan orang yang tidak menyekutukan Allah dengan sesuatu, kecuali tukang sihir, tukang nujum, orang bermusuhan, orang yg terus menerus minum khamar (arak atau minuman keras), terus menerus berzina, memakan riba, durhaka kepada ibu bapak, orang yang suka mengadu domba dan orang yang memutuskan silaturahim. Tuhan tidak mengampuni mereka sampai mereka taubat dan meninggalkan kejahatan mereka itu ."

 Puisi Religi Islami


Baiklah berikut ada sebuah puisi religi islami yang temanya malam nisfu sya'ban :

Purnama Nisfu Sya?ban
Bulan terang di malam nisfu sya?ban
Seterang senyum para perindu
Pertanda tamu agung akan datang
Bawa berjuta rahmat dan malam syahdu
Oh Ramadhan kau ?kan tiba kembali
Moga umurku genaplah nanti
Bertemu dengan dirimu lagi
Bertaqorub dihadapan Ilahi
Ramadhanku..
Kini kau dekat
Tapi hati masihlah gundah
Akankah aku diberi sempat
Bertemu denganmu sang pembawa rahmat
Ya Rabb..
Hanya tinggal selangkah lagi
Ku kan bertemu bulan yg kunanti
Ku lipat selimut kugelar sajadah
Bersiap sambut malam-malam yang suci
Ya Allah aku ini banyak dosa
Ya Allah aku ini banyak salah
Berilah aku kesempatan kedua
Jika memang ini tahun terakhir hamba
Mohon maaf lahir dan bathin jika ada salah
baik disengaja atau tidak ya saudara-saudaraku semua..


NIFSU SA'BAN

Malam nifsu sa'ban
Pertanda sebentar lagi tiba
Memasuki awal bulan puasa
Meningkatkan iman dan taqwa
Puasa kurang dua minggu lagi
Semoga kita dalam lindungan Allah
Di pertemukan bulan ramadhan

Memperbaiki hawa nafsu hati

Puisi by : Imam

INDAHNYA MALAM SYA'BAN

Alunan Asma-Mu banyak dilantunkan
Begitu indah dan syahdu dipendengaran
Hingga merasuk dalam kalbu
Linangan air mata iringi do'aku
Bulan yang penuh rachmat
Banyak datangkan manfaat
Bagi tiap tiap umat
Yang mensyukuri segala nikmat
Tiada kata kata yang indah
Tiada permohonan yang berkah
Hanya ampunan dari NYA
Tuk menghapus segala dosa yang ada
Malam yang penuh keindahan
Malam yang penuh dengan ampunan
Aku bersujud dan bersimpuh
Memohon segalanya pada-MU
Ya ALLAH ...
Ampunilah segala dosa dosaku
Jauhkanlah api nekara dariku
Walau aku tak pantas ada di syurga

Puisi by : RA

Sahabat cukup sekian puisi kali ini semoga puisi ini bisa bermanfat untuk orang lain yang membaca puisi ini, semoga puisi ini bisa membawa berkah membawa kebaikan untuk banyak orang di sesama umat muslim. kemudian jika berkenan dan mengannggap bahwa puisi yang sahabat baca di atas puisinya bagus maka silahkan sahabat share ke akun media sosial sahabat masing-masing, sekian dari saya dalam menyampaikan puisi kali ini mohon maaf jika ada kekurangan saya akhiri wassallam.



reff : http://www.cetmas.com/2015/06/puisi-religi-islami-malam-nisfu-syaban.html
Share this article :

Related Post



 

Post a Comment

 
Copyright © 2011. Kumpulan Puisi, Sajak & Cerita - All Rights Reserved

Distributed By Free Blogger Templates | Lyrics | Songs.pk | Download Ringtones | HD Wallpapers For Mobile

Proudly powered by Blogger